Olah Raga

Tertinggal Dahulu PSMS Mampu Kalahkan Perserang 3-2

Medan, Kawal Sumut. PSMS Medan akhirnya bisa lega setelah mampu melumat Perserang 3-2 di pertandingan lanjutan Liga 2 di Stadion Teladan, Sabtu (6/7/2019). Padahal di babak pertama pendukung Ayam Kinantan dibuat senam jantung setelah Legimin Raharjo dkk tertinggal 1-0 dimana gol Perserang dicetak oleh Hari Habrian.

Gol tersebut terjadi dimenit ke 5’berawal dari tendangan sudut, Habrian yang berdiri tanpa pengawalan memanfaatkan bola pantulan yang mengarah ke kakinya. Melihat bola mengarah ke kakinya, Habrian pun dengan tenang menceploskan bola ke gawang Nasirin. Skor berubah menjadi 1-0.

Meskipun berusaha membalas, tetapi ketidak tenangan lini depan membuat PSMS Medan gagal untuk menyakan kedudukan hingga babak pertama berakhir.

Memasuki babak kedua, terlihat PSMS Medan melakukan beberapa perubahan taktik. Kali ini PSMS Medan tampil sangat agresif sehingga lini pertahanan Perserang harus pontang-panting menahan serangan.

Usaha PSMS akhirnya membuahkan hasil dengan hadirnya gol penyama kedudukan yang dicetak oleh Eki Fauzi pada awal babak kedua, tepatnya menit 46’.

Selanjutnya gol tercipta pada menit 53 dan 55 sehingga skor berubah menjadi 3-2 untuk keunnggulan Ayam Kinantan. PSMS sukses mencetak tiga gol hanya dalam selang waktu sembilan menit.

Atas kemenangan ini PSMS Medan berhasil naik tiga peringkat dan berada di peringkat ke-2 dengan 9 poin.

Berikut hasil pertandingan Liga 2 hari ini:

  • Persis Solo 1-1 Persik Kediri
  • PSBS 1-0 Madura FC
  • Martapura 1-0 Persatu
  • Persita 5-0 PSPS
  • PSMS 3-2 Perserang Serang
Show More

Related Articles

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Close